Kamis, 10 Maret 2016

TANPA KEBERANIAN UNTUK BERKORBAN, KEBENARAN TAKKAN PERNAH BISA DITEGAKKAN

Jangan berharap hidup didalam keadilan, jika kebenaran selalu disembunyikan. Kebenaran adalah kejujuran yang membutuhkan transparansi, tidak ada yang ditutup-tutupi. 

Tetapi usaha menegakkan kebenaran tidaklah mudah. Tak sedikit orang yang tidak suka kebenaran itu diungkap secara terbuka. Berdasarkan itu pula, menjadi sulit untuk mengangkat kebenaran dari tempat dimana kebenaran itu disembunyikan.

Butuh figur yang memiliki kepedulian tinggi, berani berkorban menembus ruang, untuk menemukan tempat dimana kebenaran itu disembunyikan.  

Hanya dengan cara itu, kebenaran berpeluang besar untuk bisa diungkap.

Mereka tau apa yang dia tau, tetapi mereka dan dia berusaha untuk pura-pura tidak tau. Hal itu dilakukan agar mereka dan dia terhindar dari kewajiban untuk mempertanggung jawabkan perbuatan jahat yang melibatkan mereka dan dia.

Begitulah kebanyakan manusia berperilaku, berani berbuat tak berani bertanggung jawab.

SALAM GEMILANG

Tidak ada komentar:

Posting Komentar